Advertorial DPRD Balikpapan Prioritaskan Pembangunan Sekolah Negeri untuk Atasi Masalah Zonasi

DPRD Balikpapan Prioritaskan Pembangunan Sekolah Negeri untuk Atasi Masalah Zonasi

23
SHARE
Wakil Ketua DPRD Balikpapan, Yono Suherman.

Sultanews.com, BALIKPAPAN – DPRD Kota Balikpapan menekankan pentingnya percepatan pembangunan sekolah negeri guna mengatasi kekurangan kuota yang selalu menjadi permasalahan dalam setiap Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB). Wakil Ketua DPRD Balikpapan, Yono Suherman, menegaskan bahwa pemerintah harus mengambil langkah konkret untuk memenuhi kebutuhan pendidikan masyarakat.

“Kita harus fokus membangun sekolah-sekolah baru agar tidak terjadi lagi polemik kekurangan sekolah, khususnya sekolah negeri, setiap tahun ajaran baru,” ujar Yono dalam wawancara, Selasa (11/2/2025).

Menurutnya, dengan semakin bertambahnya jumlah penduduk, kebutuhan akan sekolah negeri juga meningkat. Sayangnya, pertumbuhan jumlah sekolah tidak sebanding dengan jumlah peserta didik, sehingga banyak orang tua kesulitan mendapatkan tempat bagi anak mereka di sekolah negeri.

Sistem zonasi dalam PPDB juga menjadi kendala bagi siswa yang tidak memiliki pilihan sekolah yang cukup di sekitar tempat tinggal mereka. Oleh karena itu, penambahan sekolah negeri dinilai sebagai solusi utama untuk mengatasi masalah ini.

Tak hanya dalam sektor pendidikan, DPRD Balikpapan juga mendorong pemerataan pembangunan fasilitas umum lainnya, seperti gedung serbaguna di tiap kelurahan. Yono menilai bahwa selama ini banyak kegiatan masyarakat yang masih bertumpu pada fasilitas yang ada di pusat kota, sehingga warga di wilayah lain mengalami keterbatasan akses terhadap sarana publik.

“Dengan adanya gedung serbaguna di setiap kelurahan, masyarakat bisa lebih mudah mengadakan berbagai kegiatan, baik untuk acara warga, kegiatan budaya, maupun pertemuan sosial,” jelasnya.

DPRD Balikpapan meminta agar pemerintah daerah segera menyusun kebijakan pembangunan yang lebih merata dan berkelanjutan, sehingga masyarakat di seluruh wilayah Balikpapan bisa mendapatkan fasilitas pendidikan dan sarana umum yang memadai.

Dengan adanya penambahan sekolah negeri serta peningkatan fasilitas publik, diharapkan Balikpapan dapat terus berkembang sebagai kota yang memberikan kesejahteraan bagi seluruh warganya.

(Yud/ADV/DPRD Balikpapan)