Advertorial Dispar Kukar Ajak Pengelola Wisata Tingkatkan Kontribusi PAD

Dispar Kukar Ajak Pengelola Wisata Tingkatkan Kontribusi PAD

43
SHARE
Triyatma, Kabid Pemasaran dan Kebudayaan Dispar Kukar.

sultanews.com, TENGGARONG – Dinas Pariwisata Kabupaten Kutai Kartanegara (Dispar Kukar) mengajak seluruh pengelola wisata yang ada di Kukar agar lebih giat mengembangkan potensi wisata yang mereka kelola. Hal ini bertujuan agar sektor pariwisata juga mampu membantu meningkatkan sumber pendapatan asli daaerah (PAD).

Kabid Pemasaran Dispar Kukar, Triyatma mengatakan bahwa saat ini hanya terdapat empat destinasi wisata saja yang telah memberikan kontribusi dalam peningkatan PAD Kukar. Keempat destinasi wisata itu seperti Pulau Kumala, Planetarium Jagad Raya, Waduk Panji Sukarame, dan Pantai Tanah Merah di Samboja.

Triyatma juga menyoroti ada banyak destinasi wisata di Kukar yang beroperasi namun minim dalam kontribusi peningkatan PAD. Ia mencotonhkan salah satunya wilayah Muara Badak. Meski di Muara Badak memiliki banyak destinasi wisata namun belum memberikan kontribusi yang signifikan terhadap PAD.

“Kami belum melihat kontribusi PAD dari Muara Badak,” kata Triyatma.

Triyatma mengaku, sejauh ini sosialisasi pengembangan potensi wisata telah dijalankan pihaknya. Hal ini diharapkan mampu membangkitkan semangat pengelola wisata agar dapat mengembangkan potensi wisata mereka demi mendongkrak PAD Kukar.

Kata Triyatma, nantinya Dispar Kukar juga berencana untuk mengadakan forum asosiasi tahunan, yang akan bertemu tiga kali setahun, untuk koordinasi pengelolaan destinasi wisata bersama stakeholder industri pariwisata.

“Pertemuan ini akan fokus pada pembahasan isu PAD,” tambah Triyatma. (*)

(Adv/Diskominfo Kukar)