sultanews.com, Tenggarong – Pencak Silat Championship 2023 adalah kejuaraan pencak silat yang digelar oleh Dispora Kukar bersama IPSI Kukar pada 8-12 November 2023.
Kegiatan ini diikuti oleh 246 pesilat dari seluruh perwakilan IPSI se-Kaltim. Lokasi kejuaraan adalah Gedung Bela Diri Kompleks Stadion Aji Imbut Tenggarong Seberang.
Ada tiga kelas tanding yang dipertandingkan dalam kejuaraan ini, yaitu pra junior, junior, dan senior. Para pesilat berkompetisi untuk meraih gelar juara di setiap kelas.
Selain itu, kejuaraan ini juga bertujuan untuk meningkatkan silaturahmi dan pembinaan pesilat se-Kaltim.
Kepala Dispora Kukar, Aji Ali Husni, menyambut baik kejuaraan ini sebagai wujud apresiasi kepada IPSI Kukar yang telah menghasilkan pesilat-pesilat berbakat.
Ia juga mengharapkan IPSI Kukar dapat terus mengembangkan potensi dan prestasi pencak silat di tingkat yang lebih tinggi.
“Kegiatan seperti ini harus terus dilaksanakan dalam rangka membina bibit-bibit muda pesilat yang ada di Kukar. Pihaknya juga berkomitmen untuk terus mensupport seluruh kegiatan IPSI Kukar guna memberikan yang terbaik bagi pencak silat Kukar,” kata Ali dalam sambutannya, Kamis (9/11/2023).
Di sisi lain, Ketua IPSI Kukar, Siswo Cahyono, mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Kukar khususnya Dispora Kukar karena telah mensupport kegiatan ini sehingga terlaksana dengan sukses.
Ia juga menyatakan bahwa kejuaraan ini adalah peluang bagi para pesilat se-Kaltim untuk menguji kemampuan dan bersilaturahmi.
“Semoga kegiatan ini berjalan dengan lancar dan para peserta dapat menunjukan yang terbaik,” ucapnya.
(Adv/ Diskominfo Kukar)